Maraknya tindak kriminal pencurian membuat Anda harus lebih waspada dalam menjaga rumah. Menciptakan rumah anti maling bisa menjadi solusi terbaiknya.
Tapi, bagaimana cara untuk membuat rumah yang aman dari maling? Apakah menggunakan CCTV saja cukup? Atau ada cara lain yang perlu Anda ketahui untuk membuatnya semakin aman?
Supaya tidak salah dalam menciptakan keamanan rumah, artikel ini akan membantu Anda untuk merancang rumah aman dari maling. Seperti apa caranya, simak tips dan trik di bawah ini.
Tips dan Trik Ciptakan Rumah Anti Maling
Anda mungkin berpikir, kehadiran smart home sudah mencakup keamanan dari maling. Padahal, smart home dan rumah aman maling adalah dua hal yang berbeda.
Smart home adalah rumah yang sistemnya saling terhubung dan bisa diprogram, sehingga memudahkan pemilik rumah untuk mengontrol.
Salah satunya adalah kontrol keamanan rumah dengan perangkat yang sudah terpasang.
Sedangkan rumah anti maling adalah rumah yang memiliki berbagai macam fitur keamanan untuk mencegah risiko pencurian.
Dari sini Anda tentu paham, bahwa smart home belum tentu rumah yang bebas maling.
Nah, untuk menciptakan rumah aman dari pencurian, ada banyak tips dan trik yang bisa Anda dilakukan, seperti:
1. Menambah Pengaman Tambahan pada Pintu dan Jendela
Bagian utama yang harus Anda perhatikan adalah pintu dan jendela yang merupakan tempat masuknya maling. Bagian jendela Anda bisa berikan teralis sebagai pengaman tambahan.
Sedangkan pengaman pintu rumah anti maling juga bisa Anda tambahkan, seperti smart locks dan juga sistem keamanan berlapis.
Bisa juga Anda memasang grendel atau pengunci tambahan pada pintu di bagian dalam untuk membatasi akses.
Jika tidak menggunakan smart door lock, Anda juga bisa menambahkan pengaman silinder agar maling tidak memanipulasi kunci pintu.
Penting juga untuk menggunakan bahan pintu berkualitas tinggi yang tidak mudah rusak.
Baca Juga: Apa Itu Smart Home dan Contoh Produk yang Sering Digunakan
2. Memaksimalkan Sistem Penerangan
Jangan sepelekan penerangan rumah, karena rumah yang terang menandakan ada penghuni di dalamnya dan juga terawat.
Kawanan maling paling sering mengincar rumah-rumah yang sering mati lampunya atau pencahayaannya redup.
Jika biasanya Anda hanya memasang lampu bohlam, kini bisa menggantinya dengan lampu LED yang lebih terang. Selain terang, lampu led juga lebih hemat listrik.
Setidaknya pasang satu lampu di setiap ruangan, khususnya bagian teras yang sebaiknya menyala saat malam hari. Dengan begitu, para maling menjadi ragu dan takut untuk memasuki rumah Anda.
3. Memasang CCTV All in One di Tempat Strategis
Manfaatkan juga teknologi pengawas yaitu cctv yang Anda tempatkan pada setiap sudut rumah secara strategis.
Beberapa lokasi yang penting adalah area pintu masuk, ruang keluarga, hingga kamar.
Atur sudut tangkapan gambar CCTV yang luas, agar bisa menangkap secara jelas gambar atau wajah orang yang keluar masuk rumah.
Pilih juga CCTV all in one yang sudah mencakup sensor anti maling untuk rumah dan gambar berwarna.
Pastikan juga CCTV ini terhubung pada WiFi dan bisa Anda pantau selalu melalui smartphone. Pilih CCTV yang juga mampu memberikan alarm pada HP jika ada gerak gerik yang mencurigakan di dalam rumah.
Maling pasti akan takut jika mereka melihat CCTV yang banyak terpasang di rumah, sehingga mereka tidak akan mau masuk ke rumah Anda.
Baca Juga: 5 Teknologi AI yang Canggih untuk Desain Rumah
4. Memasang Alarm Anti Maling

Selain CCTV, penting juga untuk memasang alarm anti maling di rumah. Alarm ini bisa Anda pasang pada bagian jendela dan pintu yang merupakan tempat masuknya para maling.
Jenis alarm ini sangat bermacam-macam, ada yang terhubung ke ponsel seperti CCTV, ada juga yang langsung membunyikan suara kencang di rumah. Dengan alarm yang kencang inilah, maling yang masuk bisa langsung terdeteksi.
Soal harga, tergantung dengan kualitas produk dan fitur yang tersedia. Ada alarm yang harganya ratusan ribu, tapi ada juga yang jutaan, tinggal pilih yang sesuai budget dan kebutuhan Anda.
5. Mengamankan Jaringan WiFi
Hati-hati, maling tidak hanya mengincar harta benda yang Anda simpan di rumah, tapi juga informasi yang tersimpan di komputer atau smartphone melalui jaringan WiFi.
Oleh karena itu, Anda sebaiknya mengamankan jaringan WiFi di rumah dengan rutin mengganti password dan juga menggunakan kata sandi yang kuat. Tidak lupa, pasang antivirus di setiap perangkat agar data pribadi tidak mudah bocor.
Anda juga bisa mengubah nama WiFi sekaligus menyembunyikan jaringan internet di rumah agar tidak sembarang diakses orang tak dikenal.
Baca Juga: Struktur dan Cara Membangun Rumah Anti Gempa
6. Menyiapkan Brankas Anti Maling
Supaya rumah anti maling dan harta benda yang penting terselamatkan, Anda bisa menyiapkan brankas.
Simpan semua benda berharga Anda, seperti emas, sertifikat rumah, dan lainnya ke dalam brankas.
Pilih jenis brankas yang tidak mudah dibobol apalagi dicuri oleh maling. Lalu tempatkan brankas ini pada tempat yang aman dan juga tersembunyi.
Biasanya brankas saat ini sudah memiliki kata sandi dan juga keamanan berlapis. Bahan brankas pun juga sangat baik, sehingga tidak mudah untuk rusak karena maling.
7. Mendesain Pagar Rumah yang Aman
Sepele tapi sangat membantu mencegah maling. Anda bisa merencanakan pagar rumah anti maling melalui desain yang tepat dan juga aman.
Ada beberapa tips untuk membuat pagar yang aman, yaitu menggunakan material yang kuat dan jangan pilih desain yang mengekspos rumah dari luar berlebihan.
Menciptakan pagar yang tinggi dan tertutup adalah langkah tepat, agar maling tidak mudah melihat isi rumah dan tertarik untuk mencuri.
Pagar yang tinggi juga mencegah maling untuk bisa masuk ke dalam rumah dengan mudah.
8. Hindari Memajang Barang Berharga
Tidak kalah penting dari tips dan trik sebelumnya, ada baiknya jika Anda tidak memajang barang berharga di jendela atau area terbuka.
Ini adalah trik anti maling rumah minimalis dalam perumahan yang saling berdekatan.
Anda tidak tahu kapan orang asing melihat barang berharga Anda yang akhirnya membuka niat untuk mencuri.
Sebaiknya semua barang berharga tersimpan dalam brankas atau tempat yang aman.
Kunjungi Pameran Megabuild Indonesia untuk Menciptakan Rumah Nyaman dan Aman
Menciptakan rumah anti maling kini jadi kebutuhan penting, terutama Anda yang tinggal di perkotaan dan rawan pencurian.
Jika ingin tahu apa saja perlengkapan rumah yang bisa meningkatkan keamanan, Anda bisa mengunjungi Pameran Megabuild Indonesia.
Selain perlengkapan keamanan, ada juga bahan bangunan, interior hingga arsitektur rumah.
Pameran yang terselenggara di JICC Senayan, Jakarta ini merupakan pameran terbesar yang menghadirkan lebih dari 200 brand lokal dan internasional. Setidaknya lebih dari 30.000 pengunjung yang hadir setiap tahunnya.
Sebagai pameran bahan bangunan, arsitektur, konstruksi, dan desain interior terbesar di Indonesia, Megabuild Indonesia juga menghadirkan berbagai konferensi dan sesi business matching.
Jadi, bagi Anda yang merupakan arsitektur hingga kontraktor bisa langsung menemukan dan bekerja sama dengan supplier tanpa harus cek ke toko.
Jangan lewatkan pameran Pameran Megabuild Indonesia yang akan hadir sebentar lagi. Ikuti Instagram @megabuild dan LinkedIn @megabuild untuk cek informasi terbarunya!