Kesampaian untuk bisa renovasi rumah atau punya rencana renovasi dalam waktu dekat? Kehadiran influencer review rumah bisa sangat membantu!
Dengan mengintip channel dari para influencer, Anda bisa mendapatkan inspirasi renovasi rumah yang nyaman.
Tidak harus meniru rumah secara keseluruhan, tapi mengambil beberapa elemen menarik yang mungkin belum pernah terpikirkan.
Apa saja channel influencer yang menarik untuk Anda lihat? Ada banyak! Simak rekomendasi terbaiknya pada artikel ini hingga akhir.
7 Rekomendasi Influencer Review Rumah yang Bisa jadi Inspirasi
Anda bisa menemukan banyak referensi menarik dengan melihat rumah melalui review para influencer.
Mulai dari konsep rumah modern, klasik, bahkan rumah-rumah tipe besar atau kecil tapi nyaman, semuanya ada.
Tidak hanya satu channel, melihat lebih banyak channel milik influencer ini bisa sangat membantu. Berikut ini rekomendasi influencer review rumah yang bisa Anda temukan:
1. Arsitektour Indonesia
Rekomendasi yang pertama adalah influencer Hilman Ferdinand, Gigran sani dan Arga Putra dengan channel Youtube Arsitektour Indonesia.
Pada channel ini Anda bisa melihat berbagai review rumah dengan berbagai ukuran hingga proyek inspiratif dari berbagai kota.
Banyak inspirasi yang bisa Anda temukan, sesuai dengan preferensi yang diinginkan.
Misalnya, rumah dalam perumahan cluster dengan tema Korea atau rumah yang memiliki taman di bagian dalam hunian.
Tidak hanya itu, jika Anda melihat playlist mereka, ada beberapa kategori yang bisa Anda pilih.
Mulai dari hunian vertikal, hunian di kota tertentu seperti Tangerang, Jakarta hingga Bogor, bahkan ada juga tips keuangan untuk bangun atau renovasi.
Selain YouTube, ada juga akun Instagramnya yaitu @arsitektourindonesia yang banyak tips singkat tentang arsitektur rumah.
Misalnya tangga model industrial, cara agar rumah lebih luas atau inspirasi kamar dengan tema tertentu.
Baca Juga: Inspirasi Rumah Ala Japandi yang Cantik dan Minimalis
2. Pasutri Gaje Tour
Influencer review hunian yang selanjutnya ada dari channel Pasutri Gaje Tour di YouTube yang sudah eksis sejak 2014. Penjelasan setiap kali home tour sangat mudah dipahami, mulai dari menjelaskan material hingga arsitektur.
Variasi rumah yang dikunjungi juga sangat banyak, mulai dari rumah subsidi, rumah dengan desain unik hingga apartemen pun ada. Banyak juga playlist yang menceritakan soal inspirasi hingga renovasi rumah minimalis.
Dari channel ini, Anda tidak hanya bisa mendapatkan inspirasi tapi juga tips dan trik merenovasi rumah saat budget terbatas. Ada juga tips untuk mendekor ruangan agar terasa lebih nyaman.
Video barunya juga sering tayang, setidaknya setiap seminggu sekali Anda bisa melihat review rumah hingga harga-harga material interior atau bangunan terbaru. Jadi, bisa tahu perkembangan biaya material saat riset harga.
Baca Juga: Cara Mudah Menghitung Bahan Bangunan Sesuai Kebutuhan & Budget
3. Livinglovingnet
Influencer review rumah yang punya tiga jenis akun yang bisa Anda kunjungi untuk mendapatkan inspirasi saat renovasi.
Anda bisa mengunjungi blognya di Livingloving.net, channel Youtube Livinglovingnet atau IG @livinglovingnet.
Semua channel ini merupakan platform yang diprakarsai oleh Nike Prima Dewi dan Miranti Andi Kasim sejak tahun 2013.
Jadi, sudah banyak sekali insight yang bisa Anda dapatkan untuk memiliki rumah yang nyaman.
Pada postingan blog, Anda bisa melihat review rumah dan juga cara kreatif untuk menciptakan rumah lebih aman serta nyaman.
Sedangkan di akun Instagram, ada banyak foto dan cuplikan singkat home tour ke rumah-rumah unik.
Kalau mau melihat inspirasi yang lebih jelas lagi, Anda bisa mengunjungi channel YouTube yang sudah memiliki 279 ribu subscriber.
Pada channel ini, gambaran yang lebih lengkap dan jelas dari pemilik rumah bisa Anda dapatkan.
4. Rumah Abi

Salah satu influencer yang juga fokus untuk review rumah, khususnya untuk pengembang yang sedang mempromosikan proyeknya. Khususnya untuk rumah-rumah yang ada di Jakarta.
Meskipun sasaran utamanya adalah konsumen yang mencari rumah baru, channel ini bagus juga untuk mencari inspirasi desain.
Tidak seperti influencer lain, Rumah Abi khusus review rumah hanya ada pada channel YouTube saja.
Penjelasan setiap review juga sangat mudah dipahami, sehingga Anda tidak kesulitan untuk menemukan materialnya.
Dengan begitu Anda bisa lebih mudah menemukan material sejenis yang tersedia di pasaran.
Channel ini sangat cocok bagi Anda yang ingin renovasi rumah berukuran kecil dengan desain minimalis. Karena banyak sekali review rumah sejenis yang akan Anda temukan.
Baca Juga: Mengenal Konsep Rumah Bohemian yang Unik dan Artistik
5. Rizki Abadi
Influencer rumah yang cukup terkenal, yang memiliki channel Youtube bernama sama dan akun Instagram @abadirizki.
Pada akun Instagramnya, Anda bisa melihat sekilas cuplikan dari video yang di upload di YouTube.
Selain itu, banyak juga postingan foto atau video yang memperlihatkan interior rumah yang nyaman dengan berbagai konsep.
Tapi, untuk lebih jelas dari setiap desain rumah Anda bisa menengok ke channel YouTube.
Sudah lebih ratusan rumah yang masuk review, mulai dari rumah besar hingga kecil, sehingga membawa inspirasi yang beragam. Ada juga rumah-rumah tradisional yang diulas pada channel ini.
Yang menarik dari Rizki Abadi adalah cara penyampaian yang sangat to the point sehingga Anda bisa memahaminya dengan mudah.
6. Wicak Mifta
Influencer yang memiliki channel Youtube Wicak Mifta sejak 2010 ini adalah Antoni Wicaksono dan Mifta A Jannah. Selain akun YouTube, ada juga akun Instagramnya yaitu @inspirahoms.
Pada channel YouTube mereka, Anda bisa melihat berbagai jenis rumah murah, mahal hingga rumah dengan desain-desain unik. Bukan hanya rumah, ada juga review villa, toko unik hingga produk home and living.
Dari channel ini, Anda pasti akan menemukan beragam inspirasi yang membangun untuk bisa merenovasi rumah lebih pas budget dan tentunya nyaman. Seperti rumah subsidi yang nyaman, rumah dengan desain terbuka atau rumah berukuran kecil.
Interaksi sang host dengan pemilik rumah juga terasa jelas, yang membuat Anda bisa mendapat pengetahuan baru.
7. Tiny Home Tours
Tidak lengkap rasanya jika hanya melihat channel dari influencer dalam negeri, Anda juga bisa mencari inspirasi dari influencer luar negeri. Seperti Tiny Home Tours yang sudah ada sejak 2009.
Channel YouTube ini fokus dalam review rumah kecil, khususnya yang terbuat dari container, vans, RV dan sejenisnya. Meskipun kecil, banyak elemen yang menarik bisa Anda temukan.
Khususnya untuk renovasi interior atau rumah dari bahan kayu, karena sebagian besar material yang diandalkan dalam rumah-rumah ini adalah kayu solid hingga buatan.
Nah, inilah deretan influencer review rumah yang bisa Anda manfaatkan untuk mencari berbagai referensi menarik sebelum renovasi. Pastinya banyak elemen yang bisa Anda temukan dan terapkan nantinya.
Selain inspirasi lewat influencer, Anda juga bisa mendatangi acara pameran building untuk melihat material bangunan, interior ruang hingga arsitektur secara langsung.
Seperti pada event Building Materials Exhibition dari Megabuild yang berlangsung pada di JICC, Senayan, Jakarta. Ada lebih dari ratusan supplier dari 10+ negara yang akan memamerkan produknya.
Anda juga bisa melihat berbagai macam material bangunan yang ECO friendly untuk diterapkan pada rumah nantinya. Jadi, jangan lewatkan Building Materials Exhibition dari Megabuild dan pastikan datang berkunjung.
Ikuti juga Instagram Megabuild dan LinkedIn Megabuild untuk mengetahui informasi lebih lengkapnya!